Dihantam Gelombang, Longboat Tenggelam di Kepulauan Aru Maluku, Lima Orang Selamat, Satu Masih Hilang

- 21 Februari 2022, 14:06 WIB
Tim Rescue Unit Siaga SAR Dobo bersama potensi SAR sementara breafing sebelum melakukan pencarian.
Tim Rescue Unit Siaga SAR Dobo bersama potensi SAR sementara breafing sebelum melakukan pencarian. /

JurnalAmbon.com,-Sebuah longboat yang mengangkut enam orang termasuk juru mudi dilaporkan tenggelam setelah dihantam gelombang tinggi di Perairan Muara Sir-Sir, Kabupaten Kepulauan Aru, Maluku, Senin 21 Februari 2021.

Informasi terkini, dari enam orang tersebut, lima di antaranya sudah ditemukan selamat. Sedangkan, satu lainnya masih dinyatakan hilang.

Kepala Basarnas Amboon, Mustari menjelaskan, awalnya longboat bergerak dari Desa Kobamar menuju Dobo, Ibu Kota Kabupaten Kepulauan Aru sekitar pukul 07.00 WIT.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kartu Tarot Cancer, Leo dan Virgo Selasa, 22 Februari 2022: Nasib Keluarga Menjanjikan

Baca Juga: Ramalan Zodiak Kartu Tarot Aries, Taurus dan Gemini Selasa, 22 Februari 2022: Titik Balik, Ini yang Terjadi

"Belum sampai di Dobo, longboat tenggelam di perairan Sir-Sir," ujar Mustari di Ambon, Senin 21 Februari 2022.

Informasi longboat tenggelam , kata Mustari, diketahui dari Camat Aru Utara sekitar pukul 11.30 WIT.

20 menit kemudian, Tim Rescue Unit Siaga SAR Dobo bersama potensi SAR menggunakan speedboat UPP Kelas II Dobo menuju ke lokasi tenggelamnya longboat tersebut.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Selasa, 22 Februari 2022: Aquarius Konflik Besar Ganggu Karir dan Pisces Kekasih Lama

Halaman:

Editor: Muhammad Jaya


Tags

Artikel Rekomendasi

Terkait

Terkini